Untuk melakukan cara membuat blog di HP sebenarnya hanya perlu beberapa langkah mudah. Mekanismenya hampir mirip seperti membuat akun media sosial. Anda hanya memerlukan smartphone yang spesifikasinya mencukupi untuk mendukung kinerja.
Setelah itu, baru menentukan platform blog apa yang akan Anda pilih, karena banyak opsinya. Kali ini yang akan dibahas adalah platform Wordpress, layanan sejuta umat untuk blogging. Lebih lengkapnya, simak tutorial mudah dan praktisnya berikut ini.
Hal yang Harus Dipersiapkan dalam Membuat Blog di HP
Sebelum beranjak ke cara membuat blog di ponsel, ada beberapa hal yang harus Anda persiapkan. Persiapan ini sangat membantu agar proses blogging untuk kedepannya lebih optimal. Pastikan Anda sudah menyiapkan beberapa hal berikut, baru mulai prosesnya.
- HP dengan Spek Cukup
Persiapan pertama dalam cara membuat blog di HP yang harus dihadirkan adalah perangkat ponselnya. Memang, mayoritas aplikasi pembuat blog masih tergolong ringan kinerjanya. Akan tetapi, perlu sekali dukungan ponsel dengan spesifikasi memadai.
Minimal, Anda harus menggunakan smartphone dengan RAM mulai dari 2 Gb. Tujuan dari spesifikasi RAM yang besar, agar nantinya saat melakukan multitasking tidak keteteran. Selain itu, dalam blogging akan butuh banyak file pendukung.
Misalnya, gambar, video, dan berbagai macam jenis file lain. Oleh karena itu, dukungan memori internal yang memadai juga harus ada di perangkat ponsel Anda. Jika spesifikasi HP sudah dinilai cukup, berarti siap untuk take action.
- Laptop/PC
Walau Anda sedang melakukan cara membuat blog di HP, sebenarnya tetap memerlukan PC. Perangkat satu ini diperlukan untuk membantu maintenance dan posting secara mudah. Memang memakai ponsel mungkin dinilai bisa mengcover semuanya.
Akan tetapi, untuk lebih memudahkan, adanya perangkat PC atau laptop tentunya lebih baik. Ponsel untuk blogging sebenarnya sifatnya darurat, membantu proses pembuatan dan maintenance secara mobile.
- Sambungan Internet
Hal krusial yang jarang orang perhatikan dalam membuat sebuah blog adalah sambungan internetnya. Internet memegang peranan penting dalam membuat blog, walau menggunakan ponsel. Pastikan stabilitas kecepatan internetnya memadai, agar segenap proses optimal.
Tentu sangat mengganggu ketika sedang melakukan cara membuat blog di HP, ternyata sambungan internet lambat. Alhasil, akan berpengaruh terhadap perubahan yang Anda kerjakan.
- Niche Blog
Sebelum memutuskan ingin membuat sebuah blog, topiknya harus Anda pikirkan dahulu. Anda harus tahu tujuan dari pembuatan blog dan merancangnya terlebih dahulu. Hal ini akan mempermudah mempersiapkan nama dan URL blog agar relevan.
Jika niche sudah terfikirkan, antara URL dan topik dari blog tentu saling berkesinambungan. Untuk mempermudah menentukan niche, coba lakukan riset popularitas topik dahulu. Selain itu, bisa juga niche blog berupa hal yang Anda sukai dan kuasai.
Cara Membuat Blog di HP Menggunakan Layanan Wordpress yang Mudah
Membuat blog di HP sebenarnya bisa dengan layanan Blogspot, Wordpress, dan platfom lainnya. Akan tetapi, yang akan dibahas kali ini adalah khusus memakai Wordpress. Anda bisa menggunakan jalur mobile dalam mendaftarkan akun blog di Wordpress, dengan cara:
- Unduh Aplikasinya
Hal pertama jika hendak membuat blog memakai HP berarti harus menggunakan aplikasinya. Sebenarnya, memakai layanan peramban kemudian masuk ke website bisa Anda coba. Akan tetapi, lebih disarankan memakai aplikasi Wordpress.com.
Mengapa demikian? Karena dengan aplikasi, proses pembuatan lebih gampang. Selain itu, dari segi monitoring juga tidak akan membuat Anda kesulitan. Aplikasi sudah diunduh lewat Playstore, saatnya menjalankannya.
Cukup buka aplikasi Wordpress, kemudian pilih opsi Daftar dengan Wordpress.com. pastikan Anda sudah memiliki alamat email, gunakan untuk mendaftarnya. Tunggu sebentar, kemudian lakukan verifikasi email.
- Daftarkan
Setelah melakukan verifikasi email, sebenarnya Anda sudah terdaftar di Wordpress. Akan tetapi, belum sepenuhnya kelar. Klik Buat Situs Baru untuk membuat websitenya. Setelah itu, baru menentukan nama website sesuai yang diinginkan.
Pastikan nama domainnya sesuai dengan niche yang sebelumnya sudah dipikirkan. Contohnya travelasik.wordpress.com yang berarti akan memuat informasi tentang wisata dan travel. Konfirmasikan dengan memilih tombol OK, lanjut ke pengaturan.
- Lakukan Pengaturan
Cara membuat blog di HP sebenarnya sudah selesai, akan tetapi harus dilengkapi dengan pengaturan. Pengaturan yang harus disesuaikan ini sifatnya bervariasi seperti slogan, judul, logo, dan sebagainya.
Menu pengaturan bisa Anda lihat di bagian Pengaturan Situs. Setelah semua pengaturan sudah selesai disesuaikan, blog sudah siap untuk diisi aneka macam konten menarik.
Mengapa Memilih Wordpress untuk Blogging, Ini Pertimbangannya
Memang, situs layanan blogging tidak hanya Wordpress. Akan tetapi, banyak website ternama yang berawal dari Wordpress gratisan. Hal ini tidak lepas dari beberapa keunggulan yang dihadirkannya seperti:
- Open Source
Jangan khawatir saat melakukan cara membuat blog di HP menggunakan Wordpress. Anda bisa merubah, mengedit tampilan blog sesuai keinginan. Hal ini tidak lepas dari sifat layanan yang terbuka.
Anda bisa memodifikasi program Wordpress dengan plugin yang beragam. Sifat open source ini sebenarnya juga harus Anda waspadai, karena rentan virus. Akan tetapi, jika rutin update aplikasi, hal tersebut tidak jadi masalah.
- Fleksibel
Banyak tujuan dalam pembuatan sebuah blog seperti untuk portofolio usaha, toko daring, pengenalan instansi, dan banyak lagi. Berbagai macam kebutuhan tersebut tercover hanya dengan satu buah aplikasi, yakni Wordpress.
Tentunya, fleksibilitas layanan ini bisa Anda manfaatkan untuk mewujudkan website sesuai keinginan. Selain itu, banyak layanan lain yang kompatibel mendukung peforma dari Wordpress ini.
- Mudah
Cara membuat blog di HP memang mayoritas banyak yang memakai Wordpress. Hal ini tidak terlepas dari berbagai keunggulan yang dihadirkannya seperti interface mudah. Bagi yang masih awam di dunia blogging, Wordpress memang jawaban menarik.
Tampilannya intuitif, sehingga siapa saja bisa cepat memelajarinya. Hal ini juga yang menyebabkan sekitar 43 persen pengguna blog di dunia melirik layanan ini.
Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memakai Wordpress
Bagi Anda yang memutuskan menggunakan Wordpress, sebenarnya banyak keuntungan bisa diperoleh. Akan tetapi, ada keuntungannya pasti kekurangan juga tidaklah luput. Perhatikan hal berikut agar saat memakai Wordpress segala kendala bisa diantisipasi dahulu.
- Biaya Hostingnya Mahal
Cara membuat blog di HP sudah Anda lakukan, tentu harus memikirkan cara upgrade ke next level. Salah satunya dengan memakai hosting dan domain pribadi. Ekstensi alamat situs Anda nantinya dari Wordpress.com akan berubah menjadi .com atau .co.id.
Hal ini sangat membantu untuk memaksimalkan peforma blog, serta meningkatkan profesionalitas. Untuk mendapatkan hal demikian, Anda harus memikirkan biaya hostingnya. Paket hosting untuk Wordpress biasanya dibandrol lebih tinggi dari Blogspot.
Biaya hosting memang bervariasi, bisa mencapai Rp44 ribu per bulannya hingga Rp400 ribuan. Sebenarnya dibalik harga yang tinggi, pasti ada beberapa keunggulan misalnya SSL gratis, sampai plugin premium.
- Migrasi Sulit
Proses migrasi setelah melakukan cara membuat blog di HP berarti memindah segala file website ke server lainnya. Biasanya, upaya ini dilakukan untuk Anda yang ingin memakai hosting.
Jika memakai Wordpress, berarti tidak menyewa serta memakai server dan hosting pribadi. Hal ini membuat akses ke server seperti cPanel akan kesulitan. Jika hendak melakukan migrasinya sebenarnya cukup sulit.
Akan tetapi, apabila tepat dalam memilih layanan web hosting, sebenarnya kesulitan ini bisa diselesaikan. Jika memang dana belum siap, memakai versi gratis terlebih dahulu sebenarnya bisa Anda lakukan.
Ternyata, ponsel baik Android dan iOs yang Anda miliki dapat dimanfaatkan untuk membuat blog secara mudah. Cara membuat blog di HP pakai Wordpress juga tergolong sederhana, hanya beberapa langkah saja.