Cara Mengganti Font Di Windows 11 - Halo sobat kompirasi, bagaimana tampilan tulisan, huruf, dan ukuran teks pada komputer kamu? Apakah terasa nyaman atau juga sudah membosankan. Atau kamu ingin beralih ke sesuatu yang lebih menarik? Contohnya seperti mengganti font di windows 11.
Apa Itu Font Windows 11? Font merupakan pelengkap tampilan dalam mempernyaman pengguna dalam menggunakan perangkat komputer. Memang tampilan interface windows 11 sudah membuat nyaman penggunanya, namun dengan mengganti font di windows 11 mampu membuat tampilan windows 11 kamu akan lebih menarik lagi.
Singkatnya font merupakan desain teks yang akan diterapkan pada setiap symbol, huruf maupun karakter yang ada pada komputer kita. Oleh karena itu font juga sangat penting pada perangkat komputer, karena dengan adanya font dapat memperjelas huruf atau teks pada windows 11.
Nah untuk memasang dan mengganti font baru di windows 11, kamu harus download script font nya terlebih dahulu, berikut link download font windows 11.
Setelah kamu sudah berhasil mendownload file font windows 11 yang sudah saya berikan, selanjutnya kamu ikuti step-by step dibawah ini.
1. Setelah download berhasil, cari file script tersebut.
2. Lalu klik kanan pada file tersebut, pilih menu ‘show more options” untuk melihat lebih banyak menu untuk file berikut.
3. Lalu pilih “Edit” untuk mengubah isi dari script tersebut. Lalu Enter dan pilih “YES” jika diperlukan.
Artikel Lainnya: Cara Membersihkan Cache Di Windows 11
4. Setelah itu, notepad akan terbuka untuk membantu kamu agar bisa mengubah isi dari script tersebut.
Nah, setelah kamu berhasil membuka script font, sekarang saatnya masuk dalam pengaturan mengubah font pada komputer kamu.
Cara Mengganti Font Di Windows 11
1. Buka control panel, kamu dapat melakukannya dengan membuka start menu lalu cari pada kolom pencarian dengan memasukan perintah “control”.
2. Setelah aplikasi control panel muncul tekan Enter atau “OPEN”.
3. Setelah itu akan muncul jendela baru dari pengaturan control panel. Klik pada bagian “View by” lalu pilih “Small Icons”.
4. Kemudian akan muncul banyak menu dari menu control panel, lalu cari dan pilih “Fonts”. Lalu Enter untuk dapat mengganti font pada komputer kamu.
Artikel Lainnya: 3 Cara Mengganti Wallpaper Laptop Di Windows 11
5. Selanjutkan akan muncul seluruh font yang ada pada komputer kamu. Kamu tinggal memilih font yang kamu sukai untuk digantikan.
6. Setelah font yang diinginkan ditemukan kamu bisa klik kanan pada font tersebut lalu pilih “Properties” .
7. Setelah menu pengaturan properties terbuka kamu harus menyalin nama font tersebut.
8. Kemudian buka script yang telah kamu download tadi, setelah script sudah ada kamu tinggal pergi ke perintah terakhir yaitu dengan mengedit script.
9. Pada kalimat terakhir masukan nama font yang telah kamu salin sebelumnya.
Artikel Lainnya: Cara Menggunakan Voice Typing Di Windows 11
10. Setelah kamu selesai mengedit script tersebut, simpan script agar kode yang dimasukan berfungsi. Kamu dapat menyimpannya dengan shortcut “CTRL + S”.
11. Setelah itu close script dari notepad kemudian klik 2 kali file script untuk menerapkan font yang telah kita pilih.
12. Selanjutnya font kamu sudah berhasil diterapkan dan sudah berhasil di pasang di windows 11 kamu.
Sekian tutorial cara mengganti font di windows 11 dari saya, artikel ini ditulis untuk seluruh pembaca setia kompirasi. Semoga tutorial ini dapat Bermanfaat dan menambah wawasan pembaca blog kami semua, salam sukses dan terimakasih.